Bulan Juli sampai Oktober ini ada banyak hal yang kami sekeluarga pelajari. Kami mulai mencari bentuk home education yang bagaimana yang cocok untuk keluarga kami.
Kami mulai dari yang sederhana, yaitu memilih kebiasaan. Ternyata, banyak kebiasaan yang baik untuk karakter manusia, tidak kami terapkan. Kami bangun pagi lebih sering tidak konsisten, tidak berolahraga, tidak membereskan rumah, intinya tidak memanfaatkan waktu dengan sadar secara baik dan baik secara sadar.
Lalu, kami juga mulai mengeksplorasi kekuatan kebebasan bermain anak-anak, memulai unschooling dengan susah payah, dan masih terus berusaha. Walaupun kemampuan matematika, membaca dan sedikit menulis tidak banyak berbeda dengan teman-teman yang bersekolah formal, ternyata melonggarkan diri untuk mendapat lebih banyak kesempatan berkembang sesuatu yang mudah dimengerti tapi sulit dilaksanakan.
Orangtua yang memilih homeschooling atau home education untuk anak, ternyata tidak boleh lengah sama sekali. Kelemahan karakter orangtua yang tidak disadari, kemungkinan besar akan diadopsi anak.
Maka, mulailah aku dan Wangsit berbenah, membenahi jadwal hidup kami yang dulunya begitu pasif, tergantung pada rutinitas kantor. Sekarang, kami memiliki kebebasan untuk mengatur diri sendiri, yang bisa menjadi senjata makan tuan apabila digunakan sembarangan.
Kami membatasi begadang, agar bangun pagi teratur. Kami memulai olah raga jalan kaki atau bersepeda yang melibatkan Fidel. Kami meluangkan waktu minimal satu jam sehari untuk memperkaya diri dengan mencari dan mempelajari mengenai home education dan kami belajar menghadapi anak.
Pelan-pelan, kami berusaha semakin mengenal karakter Fidel. Kelemahan apa yang dia miliki dan kembangkan, juga kekuatannya dimana. Kami berusaha untuk tidak membentuknya sesuai kemauan kami, tapi justru mengeluarkan apa yang ada didalam dirinya.
Kami terus berusaha memangkas kebiasaan buruk kami, agar Fidel tidak mengadopsinya. Tiga bulan berjalan, kami masih pelan, masih terus menjajaki, apakah 'landasan' yang kami bangun ini sudah cukup ajek untuk lanjut ke tahap berikutnya.
Berikut adalah sharing foto-foto di bulan Juli-Oktober 2011 berisi kegiatan Fidel.
Biaya Masuk Sekolah Tahun Ajaran 2013-2014
12 tahun yang lalu
Tidak ada komentar:
Posting Komentar